Minggu, 06 Desember 2015

Pilates dan Yoga



Membicarakan tentang olahraga, aku adalah orang yang sangat tidak suka dengan olahraga. Hahaha sangat terlihat kan dari badanku yang yahut (udah anggep aja gitu. Kalo pada protes aku begal loh). Dan hingga aku ada pada satu titik, yang membuatku harus olahraga

Tahun 2013 akhir, ayahku masuk rumah sakit, karena hatinya terlilit oleh lemak. Kok bisa? Ya karena pola hidup yang tidak benar. Ayahku suka makanan yang berlemak, seperti jeroan, kikil dan sebagainya. Suka makan gorengan di malam hari, minum kopi manis sehari bisa sampai 3 gelas besar *entah ini ngaruh atau nggak*. Kondisi paru-parunya juga tidak bagus karena ayahku adalah seorang perokok berat. Walaupun ayah termasuk orang yang sangat suka olahraga. Mulai dari situlah ayah mulai diet. Bukan diet untuk mengurukan badan, tapi untuk menghilangkan lemak yang melilit di livernya. Ada 2 cara untuk sembuh, yaitu dengan operasi dan kedua dengan diet, jelas ayah memilih pilihan yang kedua.
Dari siru aku melihat pola hidup ayah, sudah tidak lagi makan makanan berlemak, sudah tidak lagi sering minum kopi, ayah jadi sering minum air mineral, futsal lebih sering di tambah dengan tennis dan jogging. Dan ayah, kembali sehat J lalu apa hubungannya denganku? Jelas sangat berhubungan

Saat ayah masuk ke rumah sakit, ayah sering mengeluh tentang perutnya yang sakit dan sangat nyeri. Sehingga ayah menahannya sampai wajahnya pucat dan ‘glibekan’ diatas ranjang kamar sakit. Nggak tega baget liat ayah yang kayak begitu. Karena ayah adalah orang yang sangat bisa menahan sakit, tapi kali ini ayah sampe ‘glibekan’ berarti itu kan sakit banget, ayah aja nggak bisa nahan, ya apalagi kalo itu terjadi di gue. Dan akhirnya aku mengambil keputusan yang besar, yaitu, aku harus hidup sehat.

Saat aku lihat di internet, jurnal dan kembali membuka buku pelajaran yang aku dapat saat kuliah fisiologi, bagaimana itu pola hidup sehat, yaitu selain mengatur pola makan, menjaga asupan makanan dan olahraga. Selain makan sayur, olahraga juga merupakan poin berat bagiku. Bayangkan saja, olahraga. Aku sangat tidak suka olahraga. Aku hanya suka berenang, voli dan bulu tangkis. Sudah itu saja. Tapi kemudian aku berada dipilihan makan sayur atau olahraga? Baiklah bagaimana jika berdamai dengan olahraga. Setelah mencari-cari aku menemukan Yoga.

Apa sih yoga itu? Bagaimana sih? Emang bisa yoga di sebut olahraga sedangkan kita hanya duduk dan menutup mata? Biasakah aku olahraga dengan itu? Sedangkan saat itu, yoga sangat tidak awam sekali di kalanganku. Dan aku tetap mengambilnya karena pilihan olahraga di sana ada pilates *apa itu pilates*, zumba, aerobik, aerofit, core x, weight train, belly dance dan lain sebagainya. Dan aku tidak suka itu semua oke fix ku ambil yoga

Jadi apa sih yoga itu? Yoga itu olahraga yang menggunakan otot – otot untuk lebih dikuatkan (strengthen), di panjangkan (lengthen) dan di relaksasikan (relaxation). Dengan menggunakan teknik pernafasan dan juga memusatkan pada konsentrasi dan fokus. Gerakannya sangat flow dan lambat. Lha terus olahraganya dimana? Jangan salah, sekali yoga dalam satu jam kita bisa membakar 250kkal. Sepiring nasi, dengan paha ayam goreng, tempe goreng dan satu setengah es teh manis. Keren nggak sih? Hahah! Kalau mau gerakan yoga seperti apa silahkan buka youtube saja, banyak sekali gerakan yoga disana. Dan jadinya, makin cinta lah aku dengan yoga. Nggak perlu banyak tingkah tapi keluar keringat banyak dan kalori yang terbakar juga seimbang. Fix! I do love yoga.

Makin kesini aku makin pengen coba yang lain, yaitu Pilates. Masih baru sih aku ikut pilates, masih 2 bulan terakhir ini, sama seperti yoga, maksudnya tidak seperti aerobik yang lincah begitu, tapi pilates lebih pada melatih mengencangkan otot perut, mengatur pernafasan, mengencangkan otot bagian kewanitaan. Dan fix aku juga suka olahraga ini. Akhir akhir ini juga banyak sekali sanggar senam yang memasukkan 2 jenis olahraga ini ke dalam daftar kelasnya. Dan semakin banyak juga peminatnya menurutku. Lalu apa manfaatnya bagi tubuh? Bisa kuruskah?

Pertama kali aku menjadi member di sanggar senam ini, mbak anis *instrukturku* bertanya? Kamu mau apa? Mau kurus atau sehat?. Dan ku jawab aku mau sehat, karena memang itu tujuan awalku bukan, bukan untuk pencitraan, sama sekali bukan. Dia bilang kalau mau kurus minum saja obat kurus, enak nggak usah capek-capek olahraga, udah langsung kurus, cepet lagi hasilnya. Jadi memang tujuan kita olahraga yang harus di benerin kalau mau sehat, olahraga itu perlu, mengatur pola makan juga perlu. Positive thinking juga. Karena pemikiran akan mengimbas pada apa yang akan kita lakukan setiap harinya. Dan sekarang manfaatnya apa? Entahlah aku merasa nggak gampang capek, di badan juga enak aja buat ngapa-ngapain. Nggak gampang ngantuk di pagi hari, dan berat badan aku stabil, *hahaha* maunya sih turun gitu, tapi yang penting nggak naiklah. Tapi berat badanku menurun kok walau nggak drastis. Yeay!!!

Dan kemaren aku nekat coba zumba, dan akuuuuuuu sukak! Surprisingly aku sukak, entah untuk sementara aja, apa untuk selamanya, aku hanya suka aja sama zumba. Dan zumba membakar sampai 1000kkal. Buwaaaahannnkeee!!! Ya iyalah percaya gue, lha gerakannya sampe kayak gitu, jelas ngebakar kalori banyak banget!!!

Oke, bagi kalian yang masih ragu buat olahraga, yuk segera mulai. Bangun, ganti baju, udahlah lari-lari kecil aja didepan rumah, baik banget buat jantung. Selamat mencoba ya :D


Yang masih suka dan
Excited banget
Dengan Yoga, Pilates dan Zumba :D

Drama Korea



Assalamualaikum, apa kabar semuanya? Anyeonghaseo~~~

Hahahaha. Okelah anggap saja ejaan Anyeonghaseo di atas benar adanya. Sesuai dengan tema kali ini aku akan membahas tentang –jeng jeng jeng- KOREA!!!
Ini lagi booming banget lah ya. Mulai dari boy band, girl band, aktris, aktor , talkshow, reality show sampaaaaaiii.....DRAMA! iya DRAMA! Aku sampe ngegila-gilain drama korea hahahaha

Tentang Drama Korea, apa ya. Nggak tau sih. Aku ngerasa beda aja dengan drama dari negara lain apa lagi dari negara sendiri *amit*, bwahahaha. Selain di dukung dari aktor dan aktrisnya yang kece, setting plot nya yang keren, ya mungkin karena di Korea yang aku belum tau Korea itu seperti apa bentuk nyatanya, dan aku mendapatkan gambaran tentang korea itu di Drama Korea. Hahaha. Dan selain itu cerita di Drama Korea juga bagus banget, nget, nget, nget :D

Yang ini seriusan, oke emang selain pemainnya yang ketjeh ketjeh, cerita cerita di drama korea juga bagus-bagus banget. Sesuai dengan prinsip drama. Awal-klimaks atau inti-ending. Udah. Kalo udah ending ya udah ending aja. Nggak segala di puter-puterin ceritanya macem drama di negara lain, ehem. Hahahaha dan aku termasuk orang yang sangat menikmati jalan cerita. Kalau pemainnya oke oke tapi jalan ceritanya jelek juga aku nggak bakal suka sih. Kalau pemainnya nggak begitu aku suka dan kenal *sok kenal ihh* *yaudah sih* tapi jalan ceritanya bagus, aku bakal ngikutin. Well, I’m a picky person :”D

Dan selain drama dan pemain-pemainnya, aku juga menikmati lagu-lagunya. Banyakan lagu korea yang aku denger itu lagu ost dramanya. Jadi kalo uda liat dramanya, terus denger lagunya lagi, berasa ngeliat drama nya lagi walau pas di kamar mandi. Pas adegan sedih ya jadi inget sedih-sedihnya, ya jadi ikut sedih aja. Pas adegan seneng-seneng atau pas saling jatuh cinta ya jadi suka senyum-senyum sendiri haha. Lebay yah? Yaudah sih :D

Jadi itu sih pendapatku tentang drama korea. Mbak mbaknya super cantik, wajah mulus, putih, suka pake make up pinky-pinky nature gitu. Badannya langsing langsing gitu *elus-elus wajah dan perut* fashion nya juga pada suka pake warna pastel iiih. Apa aku pindah aja ke Korea?


Yang Masih suka dengan drama korea
Apalagi medical drama
Pemaiinya apalagi

:’))

Hobimu apa



Assalamualaikum...
Hai! Baru sempet dapet wifi dan sekali lagi istiqomah itu susah, kawaaaannzzz....
Selain itu wifi di kafe-kafe daerah mojokerto nggak se-yahut wifi di daerah Surabaya. Buahahahaha :D ngomongin tentang wifi, jauh-jauh berangkat ke Surabaya, ternyata di sekolahanku di Lab Komp nya wifi nya yahut amit lah, pake indie home nya telkom. Bukan promosi yah. Tapi seriusan sih. Download The return of superman 2 episode Cuma 15 menit. Seperempat jam. Seperempat jam beroooooohhh!!! Kece banget kan. Belom cobain aja sih download film di sana gimana. Muahaahaha :D. Oke kembali ke topik.

Ngomongin tentang hobi, apa hobimu?? Jawaban yang datang pasti beragam. Beragam banget lah. Ada yang membaca, olahraga, menulis, tidur, makan dan yang lain-lain. Bagiku, tidur, makan dan olahraga bukan hobi sih. Tetapi kewajiban. Karena makan, minum, mandi (bersih diri), sholat, ngaji, olahraga, tidur, itu adalah hal-hal yang memang wajib dilakukan karena itu sebagai bentuk reward pada diri bukan. Seharian di pake buat sekolah, kerja, kuliah atau apapun, kita harus kasih penghargaan pada diri. Cara penghargaannya ya begitu. Seperti yang telah di uraikan di atas.

Lalu bagaimana denganku? Apa hobiku? Emmm *berfikir *berfikir keras *masih mikir *serius banget *akhirnya ngantuk

Aku punya banyak sekali hobi. Memangnya arti hobi itu apa sih? Hal yangkita senangi? Bukan begitu? Kalo hal yang ku senangi atau kita menyebutnya hobi, ya banyak sih. Aku suka menulis. Menulis apa saja. Termasuk menulis blog ini. Pernah, cita-citaku menjadi seorang novelis. Karena ya, banyak yang bilang aku memiliki skill di bidang menulis cerita, baik pendek maupun panjang. Aku juga suka membaca. Membaca apa? Apa saja. Yang menarik bagiku. Aku suka baca komik, baca novel, baca text book tentang biologi dan medical journal. Kenapa? Berat ya? Enggak. Asal kamu suka, kamu nggak akan merasa berat. Serius.

Untuk sebagian orang, membaca text book anak kedokteran tentang anatomi, fisiologi ataupun biomedik atau text book biologi seperti campbell, camobridge terlihat sok pintar, terlihat apalah-apalah. Tetapi ketika kita menyukai hal itu, nggak ada yang terasa berat kok. Saat kita menyukai sesuatu, apa yang kita lakukan akan terasa ringan. Entah menyukai sesuatu atau seseorang –tsailaaaaah bapeeer- . tapi bener deh, aku suka baca text book medis, feedback yang aku dapet ya aku punya ilmu medis baru. Bukan untuk sok terlihat seperti anak kedokteran yang keceh-keceh itu, tapi aku akhirnya sedikirtt banyak ya ngerti tentang kesehatan lah, fungsi tubuh lah, sistem tubuh lah. Dan akhirnya juga balik ke diri sendiri, mengenali diri sendiri lebih dalam dan lebih baik melalui ilmu medis. Tentang buku teks biologi juga seperti itu. Mengenali alam lebih dalam, mengenali interaksi lingkungan sekitar, kan seru. Tapi itu menurutku.

Sperti itulah. Memiliki hobi memang asyik, bentuk perayaan pada diri sendiri. Memanjakan diri dengan sesuatu atau hal yang kita sukai. Boleh kan? Berbagi cerita tentang apa yang kita sukai juga menyenangkan. Itulah mengapa aku memilih tema ini untuk meulis kali ini. Asal hobi dan kesenangan yang kita miliki tidak merugikan orang lain menurutku nggak masalah. Akan lebih bagus lagi apabila bisa bermanfaat bagi orang lain, betul kan? Baiklah begitu saja. Kita lanjut di lain topik. Insya allah :D

[SKINCARE REVIEW] Skincare Clarice Clinic to the Rescue

Hai semuuaaaa   Assalamualaikum   Eh kebalik ya, harusnya salam dlu   Assalamualaikum   Hai semuaaaa   Gini harusnya S...