Selasa, 11 April 2017

Masih Tentang 'Perawatan Kulit'

Wajah itu di rawat, bukan di edit!!

kerap kali aku membaca quotes itu dimana-mana, membaca twit yang berkicauan di twitter, atau meme meme dengan wajah mbak mbak yang wajahnya putih tetapi lehernya hitam *ups* atau bahkan mendengar kata itu dari teman atau kerabat dekat. Kamu Pikir merawat wajah itu mudah dan murah? Bagi kalian yang punya wajah putih bersih tanpa komeda dan jerawat di wajah, kalian boleh berjalan dengan tegap dan membusungkan dada. sombongkan hal itu. tapi bagiku, atau orang yang memiliki jenis kulit berminya dan tone wajah yang gelap sepertiku, seringkali kami jerawatan di bagian T-Zone, komedo di berbagai tempat di wajah, belum lagi kalau gosong-gosong karena aktivitas di luar ruangan yang tinggi. oke, tenang kali ini aku tidak akan mendeskriminasi dengan mebandingkan si kulit hitam dan si kulit putih, atau si kulit berminyak dengan si kulit kering.

Bermula dari sekitar dua atau tiga tahun yang lalu, eh sebelumnya ku kenalkan dulu. jenis kulitku ini berminyak. sangaaat berminyak, awalnya. di bagian T-Zone apalagi. jadi sangat mudah berjerawat dan berkomedo. mudah beruntusan di bagian kening. belum lagi kalau PMS, jerawat membludak walau perawatan pencegahan jerawat sudah ku lakukan. dan saat itu aku sedang ada kegiatan pondok yang membutuhkan persiapan 2-3  bulan sebelumnya, sebagai koordinator sie acara *ehem* aku selalu lemburan tiap malam hingga 3 bulan. aku baru berbaring memejamkan mata pukul 02.30 dan bangun saat shubuh 05.00 lalu kegiatan biasa di mulai kembali mengajar dan lain sebagainya, malamnya begitu lagi hingga acara selesai. jelas, dengan aktivitas setinggi itu aku tidak memiliki waktu untuk sekedar memakai krim pagi atau krim malam dari dokter di klinik. mungkin hanya cuci muka dengan facial foam saja tanpa pemberian toner setelah itu. jadwal makanku pun tidak teratur, dan juga namanya lemburan ya, bisa makan apa saja saat lapar hahaha :D tidak jarang aku minum susu untuk mengganjal rasa lapar. minum yoghurt untuk melancarkan pembuangan pencernaan karena makanan yg masuk ke dalam tubuh hampir tidak berserat. hingga kemudian jerawat dan komedo tumbuh dimana mana. kulit berminyak bak ladang minyak. warna kulit pun jadi lebih gelap dari sebelumnya. dan akhirnya, temanku Ana Shofiyah menyarankan untuk melakukan perawatan di Klinik Clarice. yang untungnya lokasi sangat strategis dan dekat dengan Rumah hamba.

look, ini keadaan awal wajahku saat perawatan di Clarice tahun 2015 awal deh kalo nggak salah. serem kan. itu baru bagian kening aja. kalian nggak tahu aja bagiam yang lainnya gimana seremnya -_- . pertama kali datang kesana, sebelum melakukan perawatan aku konsultasi dulu dengan Song Hye Kyo. eh sori, maksudku dengan seorang dokter. Ibu dokter ini memiliki Keturunan Cina. kulit Putih khas orang cina, wajah yang canti dan juga super duper ramah. sempat sesekali aku seperti melihat Song Hye Kyo *ciye nggombal* :D saat konsultasi banyak sekali yang aku dapatkan dari Dokterku ini. oh iya nama Dokternya dr. Fianny. come to clarice clinic and meet her, she is very pretty yet warm hearted :D kata dokter selain memang jenis kulitku ini berminya yang bisa berakibat jerawatan dan komedoan, aku harus menjaga pola makan dan asupan makan ku. aku dilarang makan ini itu dan mengatur pola hidup seperti makan dan istirahat teratur. sebisa mungkin menghindari lemburan *mana mungkin kan?* dan setelah melalui konsultasi yang panjang, akhirnya masuk ke tahap perawatan.

Perawatan yang pertama kali ku lakukan adalah Peeling. Peeling apa ya namanya pokoknya khusus menghilangkan jerawat dan wajah berminyak. aku takuuut setengah mati. karena aku takut sama jarum!. sumpah ya, di ruangan yang super nyaman sebenernya aku sampai takut hingga menggigil, dan akhirnya dokter menenangkan ku, dan janji kalau saat ekstraksi *a.k.a saat di penceti* jarumnya nggak akan berasa sakit. janji yang ku kira hanya janji manis itu, ternyata benar. tapi gini, nggak mungkin lah kalau aku sama sekali nggak kerasa kalau wajahku sedng ada tindakan, hanya saja yang dokterku katakan jarumnya nggak akan sakit itu memang benar-benar tidak sakit. SURPRISINGLY nggak sakit sama sekali. hingga tindakan ekstraksi selesai aku bisa bernafas lega karena bagian paling menakutkan dari facial ternyata tidak menakutkan yang ku kira.

perawatan demi perawatan ku lalui. sama sekali aku tidak berharap banyak - seperti berharap memiliki wajah se cantik Song Hye Kyo - aku hanya berharap jerawatku hilang tanpa meninggalkan bekas jerawat. belum satu tahun, perawatan yang ku lalui membuahkan hasil
bulan ke tiga perawatan di Clarice




6 bulan perawatan di Clarice hanya ada jerawat kecil yang muncul saat menstruasi

beberapa bulan setelah perawatan di Clarice
 seperti yang kalian lihat. perubahan yang terjadi tidak begitu instan. hampir satu tahun untuk benar-benar menghilangkan bekas jerawat di wajah. saat ini kondisi wajahku sudah tidak begitu jerawat yang sangat parah. hanya berminyak di bagian T-Zone dan beberapa bekas jerawat karena aku sering gatal menggaruk dan memainkan jerawat dengan tanganku yang tidak terjamin kebersihannya.
untuk memudahkan kalian melihat perbedaan jerawat yang ada di keningku :)
saat perawatan di Clarice banyak yang bilang halah perawatan dokter bikin ketergantungan, bikin kulit tipis, nanti kamu putihnya kayak kue spikoe, wajahnya putih leher dan badannya masih item. bahkan ada yang lebih parah, Situ perawatan abis berapa sih? kok tetep tetep item aja. sayang banget perawatan mahal mahal ga ada bedanya *giles -_-*

jadi begini,
Perawatan di Clarice Klinik sama Sekali nggak membuatku ketergantungan. aku nggak ngerti yang di maksud ketergantungan itu yang seperti apa. yang jelas aku masih baik baik saja dengan menggunakan semua perawatan dan produk dari Clarice.
Perawatan di Clarice dan semua produknya nggak ada tuh yang bikin kulitku kayak kue Spikoe. memang kulit dasarku warnanya gelap, tapi setelah dari Clarice, kulitku jadi lebih bersih aja. kulit putih nggak bisa jamin kulitmu sehat kok. biar kulit warnanya gelap asal nggak jerawatan dan berminyak yang berlebihan, aku baik-baik saja
Masalah berapa banyak yang ku habiskan untuk perawatan di Clarice, aku selalu sesuaikan dengan kebutuhan kulit dan budgetku. dengan perawatan facial dan membeli produk yang seperlunya saja, nggak akan bikin kantongmu kering kok. dan dengan harga yang di tawarkan oleh Clarice, ku kira masih masuk akal untukku. jadi kalau kalian mau tau lebih detailnya tentang fare yang harus kamu keluarkan di Clarice silahkan datang ke klinik atau kepoin instagramnya di @clarice.clinic
thats All tentang perawatan wajah di Clarice. nanti akan aku bahas lebih jauh tentang Kliniknya di page selanjutnya. bye bye :D

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

[SKINCARE REVIEW] Skincare Clarice Clinic to the Rescue

Hai semuuaaaa   Assalamualaikum   Eh kebalik ya, harusnya salam dlu   Assalamualaikum   Hai semuaaaa   Gini harusnya S...